KUBU RAYA, BERITABORNEO.ID – Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (LAKPESDAM) NU Kubu Raya, telah melaksanakan kegiatan Teory of Change serta bimbingan dan kerjasama dengan empat desa guna mewujudkan desa yang inklusif dan akuntabel di Hotel Dangau, (2/3/2023).
Empat desa yang masuk dalam kegiatan Program Penguatan Pemerintah dan Pembangunan Desa (P3PD) di antaranya: Desa Nipah Panjang Kecamatan Batu Ampar, Teluk Pakedai Satu Kecamatan Teluk Pakedai, Kali Bandung Kecamatan Sungai Raya, dan Desa Sungai Enau Kecamatan Kuala Mandor B.
Desa-desa yang dipilih sebagai pelopor desa inklusif dan akuntabel merupakan hasil dari mekanisme perankingan yang diambil dari beberapa sampel yang dilakukan oleh LAKPESDAM PBNU bekerjasama dengan KEMENDES-PDTT.
Acara tersebut, dihadiri oleh Ketua PCNU Kubu Raya, DPMD Kubu Raya, Tim Teknis PBNU dan Kubu Raya, Pemdes, serta beberapa keterwakilan masyarakat dari masing-masing desa.
Dalam sambutannya, KH. Abdussalam, M.Si menyampaikan kepada peserta ToC P3PD bahwa tugas ini merupakan tugas mulia, oleh karenanya, Allah memilih orang-orang mulia pula yang hadir di sini guna membantu dan menyukseskan tugas yang mulia ini. Ujar Ketua PCNU Kubu Raya.
Program P3PD ini dimaksudkan agar ada sinergisitas antara Tim P3PD LAKPESDAM dengan pemerintah dan elemen masyarakat desa dapat bersama-sama mewujudkan pemerinhan desa desa yang ramah minoritas dan akuntabiilitas.
Nurun Nisa, M.A menambahkan bahwa KEMENDES-PDDT berharap empat desa di Kubu Raya menjadi contoh bagi kabupaten dan desa lain. Karena selama ini yang menjadi pusat perubahan selalu dari luar Kalimantan.
“Oleh karenanya mari bekerjasama dengan baik harapannya empat desa ini nanti menjadi contoh desa-desa lain di luar Kabupaten Kubu Raya” kata Tim Lakpesdam PBNU.
Selanjutnya rangkaian acara dibuka oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa yang diwakili oleh Ibu Sarinah. Ia juga mengapresiasi langkah Lakpesdam terhadap pembangunan desa karena membangun desa sangat berat dan tidak akan pernah selesai jika hanya dipasrahkan sepenuhnya kepada pemda.
Pihaknya menyambut baik program ini sebagaimana slogan kepong bakol yang selalu digaung-gaungkan oleh Bupati Muda Mahendrawan.
Kemudian kegiatan Teory of Change itu ditutup dengan doa oleh M. Dardiri selaku ketua PC Lakpesdam NU Kubu Raya.*